Cara Burning CD/DVD Tanpa Software di Windows 8 - Pada tutorial ini, penulis akan menunjukan kepada Anda bagaimana cara burning CD/DVD tanpa harus menggunakan software tambahan (istilahnya pihak ketiga). Yang artinya kita akan mem-burning CD/DVD menggunakan software bawaan dari windows 8 yaitu
Windows Disc Image Burner.
Langkah Kerja Burning CD/DVD Tanpa Software: 1.
Masukan CD atau DVD kosong ke dalam DVD Drive2. Pilih file yang ingin anda burning ke DVD tersebut. Pada tutorial ini, file yang penulis pilih adalah Debian 5.09 dengan format .iso
3. Kemudian klik kanan, lalu pilih Burn Disc Image. Seperti gambar dibawah ini.4. Kemudian anda akan dihadapkan dengan jendela Windows Disc Image Burner. Pilih drive yang ingin di burning pada Disc Burner, lalu klik Burn.5. Anda bisa menunggu beberapa saat sampai proses burning selesai.6. Gambar di bawah ini, menunjukan proses burning telah selesai. DVD yang Anda masukan tadi akan secara otomatis keluar, dan Anda bisa close jendela tersebut.
Setelah mengikuti langkah kerja diatas, mungkin Anda jadi tertarik dengan Cara Burning CD/DVD Tanpa Software. Ya.. Dengan cara yang sederhana, tidak sulit, dan mudah dimengerti untuk pemula.